Kemajuan teknologi memang membawa banyak kemudahan bagi masyarakat yang bisa memanfaatkannya, hal itu terbukti dengan banyaknya transaksi online yang dilakukan masyarakat modern saat ini, bermunculnya toko toko online yang jumlahnya ratusan bahkan ribuan di marketplace sangat memberikan keuntungan bagi bisnis lain. Salah satunya bisnis ekspedisi pengiriman barang atau paket yang ternyata juga sedang naik daun beberapa tahun belakangan ini sejak pandemic covid muncul di Indonesia. Sejumlah ekspedisi pengiriman barang mulai berinovasi mengeluarkan aplikasi pengiriman barang online untuk memudahkan customernya dalam pengiriman barang atau paket.
Setiap jasa ekspedisi tentunya ingin memberikan service terbaik untuk semua konsumennya dengan terus menciptakan ide ide baru atau inovasi baru agar customernya puas dan dapat memberikan kesan yang baik untuk sebuah perusahaan tersebut. Nah salah satu perusahaan pengiriman barang atau logistic yang mengeluarkan aplikasi pengiriman barang online terbaru adalah RPX. Sebagai upaya mendukung kemajuan bisnis daring dan bisnis secara keseluruhan, RPX sebagai pionir pengiriman logistic terpadu (one stop logistics) membuat aplikasi RPX kiriman express (RPX Superapp). Aplikasi pengiriman barang online ini sangat praktis karena ia menyediakan berbagai layanan logistic dalam satu aplikasi yang sama.
RPX meluncurkan aplikasi pengiriman barang ini memang untuk menciptakan kemudahan bagi customernya dan meningkatkan efesiensi bagi pelaku bisnis dalam proses pengiriman barang mereka, karena di dalam aplikasi tersebut semuanya sudah tersedia berbagai layanan pengiriman barang atau layanan logistic yang lengkap dan jelas. Keunggulan aplikasi RPX kiriman exspress memang tak perlu diragukan lagi karena aplikasi tersebut mampu menghubungkan semua layanan logistic dalam satu aplikasi saja.
Semua layanan logistik yang bisa kamu dapatkan dari aplikasi tersebut seperti layanan E-commerce, Logistic Warehouse (pergudangan), Internasional Express, Domestic Express, Distribution (Trucking), Internasional Freight, Customs Clearance, Transit Warehouse, dan Enabler. Aplikasi pengiriman barang yang di dalamnya tersedia berbagai layanan ini diciptakan karena melihat perilaku para pengusaha online yang setiap harinya memiliki kebutuhan akan pengiriman barang yang semakin kompleks. Bisa dibayangkan jika mereka harus menggunakan banyak aplikasi dalam satu proses produksi barang , hal itu yang bisa menyebabkan pengeluaran biaya yang cukup besar dan membuang waktu. Sejauh ini nyatanya memang masih sulit menemukan suatu perusahan yang mempunyai terobosan dalam penciptaan aplikasi pengiriman barang yang memiliki kebutuhan logistic pada satu penyedia jasa.
Kemajuan digitalisasi memang menyentuh berbagai aspek, salah satunya bisnis jasa ekspedisi pengiriman barang online. Dengan kemajuan teknologi masyarakat semakin dipermudah dengan banyaknya layanan logistic tanpa perlu repot repot datang ke gerai ekspedisi untuk mengantar paketnya. Seperti halnya RPX, mereka membuat kemudahan untuk customernya dalam peluncuran aplikasi pengiriman barang terlengkap yang diberi nama kiriman express. Aplikasi ini sengaja dibuat agar masyarakat khususnya pelaku bisnis online seperti UMKM dapat terpenuhi kebutuhan logistiknya khususnya secara online dalam satu genggaman satu aplikasi saja. Aplikasi pengiriman barang ini dapat memenuhi kebutuhan logistic para pelaku bisnis online yang saling terintegrasi satu sama lain. Tidak hanya itu, ada lagi kemudahan yang RPX tawarkan untuk memberikan service yang terbaik untuk customernya, antara lain seperti layanan di pick up secara gratis lho, serta layanan real time tracking untuk mengecek keberadaan atau posisi paket terkini sudah sampai dimana.
Fitur layanan pick up gratis dan layanan real time tracking diluncurkan agar pelanggan merasa aman dalam mengirimkan paket mereka. Lebih jauh, dengan adanya peluncurkan aplikasi kiriman express ini diharapkan dapat menjangkau segmen business to business RPX dan juga segmen customer to customer agar lebih luas. Untuk anda para pembisnis online yang ingin menggunakan layanan aplikasi kiriman express sangat disarankan karena disana anda dapat menemukan banyak kemudahan dalam satu aplikasi saja. Aplikasi pengiriman barang online memang diluncurkan agar memudahkan masyarakat dalam proses kegiatan bisnis UMKM yang sedang ditekuni.